TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Imamat 25:46

Konteks
25:46 Kamu harus membagikan mereka sebagai milik pusaka kepada anak-anakmu yang kemudian, supaya diwarisi sebagai milik; kamu harus memperbudakkan mereka untuk selama-lamanya, tetapi atas saudara-saudaramu orang-orang Israel, janganlah memerintah dengan kejam yang satu sama yang lain.

Imamat 25:53

Konteks
25:53 Demikianlah ia harus tinggal padanya sebagai orang upahan dari tahun ke tahun. Janganlah ia diperintah dengan kejam k  oleh orang itu di depan matamu.

Keluaran 1:13-14

Konteks
1:13 Lalu dengan kejam o  orang Mesir memaksa orang Israel bekerja, 1:14 dan memahitkan hidup mereka dengan pekerjaan p  yang berat, yaitu mengerjakan tanah liat dan batu bata, q  dan berbagai-bagai pekerjaan di padang, ya segala pekerjaan yang dengan kejam r  dipaksakan orang Mesir kepada mereka itu.

Keluaran 2:23

Konteks
Musa diutus TUHAN
2:23 Lama sesudah itu e  matilah f  raja Mesir. Tetapi orang Israel masih mengeluh karena perbudakan, g  dan mereka berseru-seru, sehingga teriak h  mereka minta tolong karena perbudakan itu sampai kepada Allah 1 .

Keluaran 3:7

Konteks
3:7 Dan TUHAN berfirman: "Aku telah memperhatikan a  dengan sungguh kesengsaraan b  umat-Ku 2  di tanah Mesir, dan Aku telah mendengar seruan mereka yang disebabkan oleh pengerah-pengerah mereka, ya, Aku mengetahui c  penderitaan d  mereka.

Keluaran 3:9

Konteks
3:9 Sekarang seruan orang Israel telah sampai kepada-Ku; juga telah Kulihat, betapa kerasnya orang Mesir menindas j  mereka.

Keluaran 5:14

Konteks
5:14 Lalu pengerah-pengerah Firaun memukul y  mandur-mandur Israel, yang mereka angkat, sambil bertanya: "Mengapakah kamu pada hari ini tidak menyelesaikan jumlah batu bata yang harus kamu buat seperti kemarin?"

Yesaya 47:6

Konteks
47:6 Aku tadinya murka t  terhadap umat-Ku, menajiskan milik pusaka-Ku, u  dan menyerahkannya ke dalam tanganmu; v  dan engkau tidak menaruh belas kasihan w  kepada mereka, bahkan sangat memberatkan kukmu kepada orang yang tua.

Yesaya 58:3

Konteks
58:3 "Mengapa kami berpuasa h  dan Engkau tidak memperhatikannya juga? Mengapa kami merendahkan i  diri dan Engkau tidak mengindahkannya j  juga?" Sesungguhnya, pada hari puasamu 3  engkau masih tetap mengurus urusanmu, k  dan kamu mendesak-desak semua buruhmu.

Efesus 6:9

Konteks
6:9 Dan kamu tuan-tuan, perbuatlah demikian juga terhadap mereka dan jauhkanlah ancaman. Ingatlah, bahwa Tuhan mereka dan Tuhan kamu q  ada di sorga dan Ia tidak memandang muka. r 

Kolose 4:1

Konteks
4:1 Hai tuan-tuan, berlakulah adil dan jujur o  terhadap hambamu; ingatlah, kamu juga mempunyai tuan di sorga.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:23]  1 Full Life : TERIAK MEREKA ... SAMPAI KEPADA ALLAH.

Nas : Kel 2:23

Setelah penindasan bertahun-tahun, umat Israel mulai berseru minta pertolongan kepada Allah. Ketika mereka berpaling kepada Tuhan, Ia juga berpaling kepada mereka (ayat Kel 2:23-25). Sebelum waktu ini banyak telah menyembah dewa-dewa Mesir dan mungkin sekali sudah berseru kepada dewa-dewa itu minta pertolongan dan pembebasan (lih. Yoh 24:14; Yeh 20:5-10).

[3:7]  2 Full Life : MEMPERHATIKAN ... KESENGSARAAN UMAT-KU.

Nas : Kel 3:7

Sebagaimana Allah memperhatikan kesengsaraan umat-Nya di Mesir, Ia juga memperhatikan kesengsaraan seluruh umat-Nya. Ia mendengarkan seruan orang yang susah dan tertindas. Pada waktu semacam itu, umat Allah hendaknya berseru kepada-Nya agar Ia turun tangan menolong mereka. Apakah penindasan kita disebabkan oleh situasi, orang lain, Iblis, dosa atau dunia, penghiburan, kasih karunia, dan pertolongan Allah lebih daripada memadai untuk mengatasi semua keperluan itu (lih. Rom 8:32). Pada waktu-Nya Allah akan melepaskan kita (bd. Kej 15:13).

[58:3]  3 Full Life : HARI PUASAMU.

Nas : Yes 58:3

Umat Allah sedang mengeluh bahwa Ia tidak mau menolong mereka. Tetapi Allah tahu bahwa ibadah dan puasa mereka munafik; Ia mengatakan kepada mereka bahwa perbuatan religius tidak ada nilainya jikalau itu tidak datang dari mereka yang dengan rendah hati berusaha menaati perintah-perintah-Nya dan yang dengan penuh belas kasihan menjangkau orang yang memerlukan pertolongan.



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.12 detik
dipersembahkan oleh YLSA